Lomba Menulis Fiksi Puspamala Pustaka 2021

Kembali mencoba menulis dalam Lomba Fiksi di Puspamala Pustaka. Tidak bermaksud menjadi pemenang tapi berharap lolos karya untuk dibukukan dalam event ini. Aku mencoba semua kategori yaitu Cerpen, Cermin dan Puisi. Puji Tuhan, bisa lolos di dua kategori yaitu Cerpen dan Cermin. Untuk puisi yang aku unggulkan, malah tidak lolos.

WhatsApp Image 2021-05-18 at 11.07.19

IMG_20210513_211527

KOLABORASA 

Kami ucapkan selamat!

Karyamu berhasil menjadi salah satu karya yang dibukukan dalam satu buku kumpulan cerita mini berjudul “Kolaborasa”. Dari total 314 peserta, hanya 200 penulis yang berhasil lolos seleksi lomba kali ini. Data peserta yang berhasil dibukukan (penulis terpilih) sudah diunggah di Instagram Puspus

NIRMALA

Kami ucapkan selamat!

Karyamu berhasil menjadi salah satu karya yang dibukukan dalam buku kumpulan cerita pendek berjudul “Nirmala” dan “Nirwana”. Dari total 425 peserta, hanya 250 penulis yang berhasil lolos seleksi lomba kali ini. Karya penulis dengan nomor urut 1-125 dimuat di buku “Nirmala” dan karya penulis dengan nomor urut 126-250 dimuat di buku “Nirwana”Data peserta yang berhasil dibukukan (penulis terpilih) sudah diunggah di Instagram Puspus

Puji Syukur dapat lolos di Event ini. Salam literasi. Mari menulis dan mencoba di event yang kerap diadakan di Puspamala Pustaka ini.


Event Nuram Marun Mei – Juni 2021 : 3 dari 5

Iya betul, bulan April 2021 yang lalu, aku kembali mengikuti nulis ramean di Ellunar Publisher. Aku ikut di 3 dari 5 event yang diadakan, yaitu Cerita Pendek tema Terminal, Cerita Pendek tema Semangkuk Opor Ayam dan Ketupat serta Puisi dengan tema Cokelat. Senang karena berhasil lolos sebagai naskah terpilih Event Nuram Marun bersama penulis-penulis pilihan.

Buku pertama hasil program Nuram Marun edisi Mei-Juni 2021

Judul: Terminal
Penulis: Ayu Widya Ningsih, Ziyah Violetta, dkk
Jenis: Kumpulan Cerpen
Ukuran buku: 14×20 cm
Harga: Rp 65.000

BLURB:
33 Penulis Nuram Marun Mei-Juni 2021
Ziyah Violetta (@awxziii) – En_mulyani (@en_mulyani) – Cacti (@ys.cwc) – Patricia Vanessa Kimberlee (@ssavanessa.kmbrl) – Rimanda Sari (@saririmanda) – de Laras (@dlaraswatih) – E. F. “eLPeace” Anizar (@efanizar) – Avianna Ricitra (@aviannaricitra) – Novita Purwatiningtyas (@pnovita01) – Aira Rayhana (@isna.aira) – Hani’a Khoirunnada (@hania_khoiru_nada) – Lyanisa Kurnia Azzahra (@Lyanishkins) – Sri Mulyani (@Moelyani_225) – Gotham pane (@rini_utami_pane) – Bebi P. Ramadhan (@beepramadhan) – wijiagstn (@wijiagstn) – Kiki Utari (@f.kikiutari) – Na-Ainaa (@naainaanoo) – Agus Tjahjoadi (@aguscahyoadi) – Nara Zihana (@ghzihana) – Maulida Fitriatusyifa (@maulft_) – Chocolala (@laduniaaar) – Ayu Widya Ningsih (@_aayuwidyaa) – Raneisha Alaia Dahayu (@yuniar.astuti.r) – Widya Desriana (@widdesriana) – Anjani Pramita (@ira_adriati) – Malchai (@malachaiofficial) – A. Wulandari (@bundaamel25) – Dwikadekaa (@Jurnaldekaa_99) – A. Prana Sadewa (@adipranasadewa) – Ummu Hanie (@hanieummu) – Moony Tan (@noble.moony) – Am_Disrinama (@am_disrinama)

Buku kedua hasil program Nuram Marun edisi Mei-Juni 2021

Judul: Semangkuk Opor Ayam dan Ketupat
Penulis: Afreya Leisa, Novita Ayusman, dkk
Jenis: Kumpulan Cerpen
Ukuran buku: 14×20 cm
Harga: Rp 65.000

BLURB:
21 Penulis Nuram Marun Mei-Juni 2021
Novita Ayusman (@nayvitayu) – Amelia Novita Gosal (@Cloudyamphantom ) – Unesia Drajadispa (@fraunesia) – Novita Purwatiningtyas (@pnovita01) – Moony Tan (@noble.moony) – Nuri Pramita (@nupra.nupra) – de Laras (@dlaraswatih) – E. F. “eLPeace” Anizar (@efanizar) – Anjani Pramita (@ira.adriati) – Aira Rayhana (@isna.aira) – Samya Miskad (@samyamiskad) – Dina Istanti (@di_Istanti) – Kiki Utari (@f.kikiutari) – Aquila ADC (@good_vibes20205) – Umie’ (@umie_zizi) – Siti Barozah (@sitibarozah) – Rashida Aulia Dahayu (@yuniar.astuti.r) – A . Wulandari (@Bundaamel25) – Rika Iczo (@_rikaiczo) – Afreya Leisa (@afreyaleisa) – Am_Disrinama (@am_disrinama)

Buku ketiga hasil program Nuram Marun edisi Mei-Juni 2021 adalah kumpulan puisi

Judul: Lewat Secangkir Cokelat Panas
Penulis: Maharani Gita Kusumawardani, Elvis F Anizar, dkk
Jenis: Kumpulan Puisi
Ukuran buku: 14×20 cm
Harga: Rp 50.000
Pesan: Official Webstore Ellunar (klik tautan di bio)

BLURB:
34 Penulis Nuram Marun Mei-Juni 2021
Elvis F Anizar (@efanizar) – Moony Tan (@noble.moony) – Erza Aldis (@erza.aldis) – Lyinns (@tono.lin) – Febi Syam (@febirsyam) – EFD (@elisabet.f.dina) – de Laras (@dlaraswatih) – Elsa Dwi Agung Kurniafin (@elsha_elanta) – Eka Rahma (@erahma115) – Mey Aisyah (@mey.aisyah91) – Lailatul Azizah (@la.azizah_) – Ina Cibro (@inacibro) – Amelia Novita Gosal (@cloudyamphantom) – Meera (@mee fitriea) – Monica Lestari (@badawahaneulijoha98) – Rohma Desi (@rohmadesi84) – Widya Desriana (@widdesriana) – Aquila ADC (@good_vibes20205) – wijiagstn (@wijiagstn) – Maharani Gita Kusumawardani (@raniemoo) – Anjani Pramita (@ira_adriati) – Agus Tjahjoadi (@aguscahyoadi) – Civa (@civsyadzamasnun) – Nailaarr (@nailaa1206) – Siska Irma Diana (@Siska_aidi) – Rika Iczo (@_rikaiczo) – Aira Azura (@aira_annisa_) – Rahmirte (@rahmirte) – SINTA ALIFATUL KHOLILLAH (@sintakholillah10) – Malachai (@malachaiofficial) – kandiw (@kndiiwt) – Annisa Devi N (@annisa_devi.n) – A. Prana Sadewa (@adipranasadewa) – Am_Disrinama (@am_disrinama)

Pesan: Official Webstore Ellunar (klik tautan di bio)

NuramMarunMei2021

Dalam Antologi Terminal, naskahku berjudul Kau, Bandara Jiwaku. Dalam Antologi Semangkuk Opor Ayam dan Ketupat, naskahku berjudul Harapan Hari Raya di Masa Pandemi. Sedangkan dalam Antologi Puisi “Lewat Secangkir Cokelat Panas”, ada dua naskah puisi yaitu berjudul 1. Senja, Secangkir Cokelat dan Sepotong Brownies 2. Cawan Cokelat dan Sebongkah Rindu. Nah penasaran ga? Dan masih banyak lagi karya menarik lainnya dari penulis yang tergabung kali ini

Salam literasi. Silakan kunjungi IG Ellunar Publisher di @ellunarpublisher. Mari kembangkan bakat menulis kita dengan tema-tema yang menggelitik dan bersama para penulis saling memberi semangat menulis

 


Kumpulan Cermin Event Nuram Jingga Event Mei : Tentang Dia

Event kedua untuk Nuram Jingga dari Ellunar Publisher Bulan Mei 2021 adalah bertema Dia (Laki-laki), berupa Cerita Mini. Buku hasil program Nuram Jingga edisi Mei-Juni 2021!

Judul: Him
Penulis: Arunikawisanggeni, Audrey Regina, Diah S. Pamungkas, dkk
Jenis: Kumpulan Cerita Mini
Halaman: 207 hlm
Ukuran buku: 14×20 cm
ISBN: 978-623-204-878-2
Harga: Rp 50.000

2105NURAM POSTER J6

Satu tulisanku berada dalam buku itu juga, berjudul Payung yang Tertukar. Bisa dinikmati dan dibeli bukunya melalui online shop Ellunar.

 


Kumpulan Puisi Event Nuram Jingga bulan Mei : Tentang Perempuan

Aku kembali bergabung dalam Event Nuram Jingga tahun ini, tepatnya Edisi Bulan Mei dan Juni 2021 (memang digabung untuk Edisi kali  ini). Untuk Event Nuram Jingga yang pertama, berupa Kumpulan Puisi bertema Perempuan.

Berikut Buku hasil program Nuram Jingga edisi Mei-Juni 2021!
Judul: Her
Penulis: Chandra Tri Handoko, Aeelin Kim, Shinta Chalet, dkk
Jenis: Kumpulan Puisi
Halaman: 207 hlm
Ukuran buku: 14×20 cm
ISBN: 978-623-204-877-5
Harga: Rp50.000
2105NURAM POSTER HER

Ada satu karya puisiku di sana, berjudul Kebaya Putih Kematian. Buku ini dapat diperoleh di online shop Ellunar ya. Terima kasih

 

 


Puisi “Kupu Senja dan Kamu” dalam Buku Antologi #Terisolasi Puisi

Hatiku senang, dalam kondisi #workfromhome atau #dirumahaja dalam masa karantina ini, salah satu puisiku yang berjudul “Kupu Senja dan Kamu” lolos.
pus3

Karyaku yang di-submit pada tanggal 7 April 2020 dalam lomba menulis puisi bebas dari program #TunasPuspus ‘Satu Naskah untuk Puspus’ berhasil dibukukan ke dalam buku kumpulan puisi berjudul “Terisolasi Puisi”.

pus2 pus1

Buku berisi 218 karya puisi ini akan diproses edit, layout, cover, ISBN, serta publikasi di web/medsos Ellunar dan Puspus. Beberapa hal yang telah diinformasikan adalah sebagai berikut:

  • Sesuai informasi sebelumnya, pengumuman 3 Juara Utama akan dipublikasi di Instagram Puspus pada 15 April 2020.
  • Saat ini cover buku masih dalam tahap pembuatan oleh Tim Puspus dan dijadwalkan akan selesai bersamaan dengan pengumuman 3 Juara Utama pada 15 April 2020.
  • Proses redaksi lainnya (edit, layout, ISBN) diserahkan kepada tim Ellunar yang mendukung sepenuhnya kegiatan ini sehingga jadwal terbit buku ini mengikuti jadwal Ellunar, yaitu naik cetak pada 20 April 2020 dan jika tidak ada kendala akan selesai cetak pada 11 Mei 2020.
  • Berikut ini detail buku yang dapat kami sampaikan:
  1. Judul buku: #TerisolasiPuisi
  2. Jenis buku: Kumpulan puisi
  3. Jumlah halaman: 225 hlm
  4. Ukuran: 148 x 210 mm
  5. Berat buku: 200 gr (1 kg muat 5 buku)
  6. Harga buku: Rp55.000
  7. Preorder buku ini melalui: www.ellunar.shop (menerima pembayaran via transfer/kredit/ovo/minimarket)

Silakan bagi yang akan Pre Order dengan mengklik link di atas. Tunggu tanggal terbitnya buku yang pastinya manis dengan puisi indah, terbitan Puspamala Pustaka (Pus Pus). Tetap berkreasi di masa karantina 😉

 


Buku Perdana Bersama Ellunar Publisher

Puji syukur, pada hari Selasa, 11 Maret 2020, akhirnya aku menerima empat buah buku antologiku yang terbit melalui Ellunar Publisher.

Buku-buku itu adalah buku Kumpulan Puisi “LIMA” sebagai keikutsertaanku di Event Lomba dalam rangka HUT Ellunar yang ke-5. Lalu tiga buah buku antologi lain yang kuikutsertakan dalam event NURAM (Nulis Rame-rame) bulan Februari 2020, yaitu NURAM Tosca (2) yang berupa Kumpulan Cerpen berjudul Lola dan Kala dan Kumpulan Puisi berjudul Pergi Bersama Angin. Dan NURAM Jingga yang berjudul Datang Bersama Ombak.

Awal perkenalanku dengan Ellunar Publisher ini dari status FB Ilda Siregar. Kemudian diinfokan bahwa ada event HUT kelima Ellunar, jadilah aku ikut pada event tersebut

POSTER LIMAEvent yang batas pengumpulan naskahnya pada 20 Desember 2019 dan diumumkan pada 20 Januari 2020 ini kuikuti keduanya, yaitu Puisi dan Cerpen. Namun Puji Tuhan, yang lolos adalah yang Puisi. Tak menduga sebenarnya karena aku tidak pandai membuat puisi. Namun aku sungguh bersyukur karena ternyata pesertanya banyak sekali.

Ketiga antologi yang lain, aku ikuti dari pengumuman di Instagram. Event NURAM ini diadakan setiap bulan. Dan yang aku suka, Ellunar Publisher ini tepat waktu dan sesuai jadwal. Penulis yang mendaftar dan terpilih, akan diundang masuk kedalam WAG. Dalam WAG nanti ada admin yang menjadi time keeper, agar naskah masuk tepat waktu.

ellunar

Event bulan Februari ini akhirnya selesai dan tiba dalam bentuk fisik buku pada Maret 2020, luar biasa. Dan tentu dengan kualitas karya yang bagus. Salut pada Ellunar, yang berdedikasi pada penulisan karya buat penulis macam aku.

Mau tahu lebih banyak tentang Ellunar? Silakan klik di sini ya – Ellunar Publisher. Selamat membaca