(KalTim) : Hari ke-3

Hari ke-3, Senin, 9 Nopember 2009, hari ini, anak-anak PSA Banten akan berangkat berlomba di GOR Sempaja, Samarinda, Kalimantan Timur…maka pagi ini, benar-benar hari yang penuh hiruk pikuk. Pagi, kami, tante official sudah membangunkan anak-anak, dari kamar ke kamar, ataupun menelpon dari kamar ke kamar, satu per satu..ayo bangun, mandi, sarapan, merapikan rambut dan berganti pakaian…

Berangkat menuju Samarinda, kami masih tetap berlatih didalam bis untuk pemanasan karena kami memperoleh nomor undian ke-3. Jadwal lomba yang semula direncanakan mulai pukul 09.00 mundur menjadi pukul 10.00…detik-detik menegangkan, anak-anak mulai digiring ke belakang panggung dan akhirnya kami tampil…Puji Tuhan, anak-anak tampil tanpa kesalahan..luar biasa, mengharukan..menang atau kalah soal nanti, yang penting mereka sudah tampil dengan baik. Terimakasih Tuhan atas kebaikan Mu, menjaga kami semua sehingga sampai di tempat ini dan menyaksikan kebaikan Mu.

(KalTim) Hari ke-3

Sebelum kembali ke Tenggaron, anak-anak makan siang di Wisma Atlet…week menunya sambal goreng ati yang sangat pedas dan sup, haah..ga tahan, kasian anak-anak.

Malam, saatnya istirahat…beberapa anak bermain kartu di kamar official. Tugas telah dilaksanakan dengan baik hari ini